Hotline 082116146664
Informasi lebih lanjut?
Home » Uncategorized » Fun Fact Phuket Island 

Phuket merupakan salah satu destinasi wisata popular dari negeri gajah putih. Berbicara tentang Phuket tentu tidak bisa dipisahkan dari pemandangan alam yang eksotis berupa perpaduan pantai pasir putih dan warna biru air yang menenangkan mata. Tapi tahukah kamu jika Phuket memiliki sederet fakta menarik yang harus kamu tahu. 

Sebagian Besar Wilayah Phuket Merupakan Daerah Pegunungan

Jika kamu mendengar kata Phuket mungkin kamu akan langsung tebayang dengan hamparan pantai yang luas karena Phuket dikenal dengan wisata pantainya. Faktanya Phuket adalah daerah yang 70% wilayahnya dipenuhi oleh deretan pegunungan dan bukit. Deretan pegunungan di Phuket tebentuk karena aktivitas geologi berupa bertubrukannya lempeng tektonik sehingga mengakibatkan terbentuknya deretan pegunungan di wilayah tersebut. Kehadiran pegunungan tersebutlah yang menambah keelokan alam Phuket. 

Awalnya Phuket Bernama Jungceylon 

Dahulu Phuket sering disebut dengan nama Jungceylon yaitu plesetan dari Bahasa Melayu dari “Tanjung Salang”. Pada tahun 1511 daerah Jungceylon merupakan daerah kota yang terkenal dengan kesuburan tanahnya dan melimpahnya sumber daya timah. Saat ini Jungceylon dikenal sebagai pusat perbelanjaan di daerah Phuket. Ketika kamu sedang berada di Phuket boleh banget nih mampir ke pusat perbelanjaan Jungceylon. 

Festival Vegetarian Yang Digelar Setiap Tahunnya

Festival ini digelar setiap bulan sembilan sesuai dengan penanggalan kalender china dan akan berlangsung selama sembilan hari penuh. Festival ini diselenggarakan sebagai bentuk penghormatan warga kepada dewa dengan cara tidak mengosumsi daging sebagai upaya untuk membersihkan diri dari dosa dan membawa berkah dalam hidup. Festival ini memiliki berbagai rangkaian acara yang mempu menarik wisatawan untuk bergabung.

Pernah Menjadi Lokasi Pembuatan Salah Satu Series Film James Bond

Penggemar series James Bond wajib banget buat main ke Phuket karena ternyata Phuket pernah menjadi salah satu tempat pengambilan gambar film James Bond. Salah satu series film James Bond “The Man With The Golden Gun” yang diperankan oleh aktor Roger Moore melakukan take di Pha Nga Bay dimana tempat tersebut sering juga disebut sebagai James Bond Island.

Perekonomian Bergantung Pada Sektor Pariwisata

Sebelum bergantung pada sektor pariwisata, dulunya Phuket merupakan daerah penghasil timah dan tambang timah merupakan penyokong ekonomi terbesar Phuket. Sektor pariwisata Phuket mengalami perkembangan sejak tahun 1980 setelah pantai Karon dan Patong dikembangkan menjadi tempat wisata. Seiring berjalannya waktu tempat-tempat tersebut menjadi terkenal dan menjadi destinasi wisata bagi masyarakat global. Hal ini tentu berdampak positif bagi perekonomian masyarakat Phuket.

Itulah beberapa Fun Fact Phuket yang mungkin baru saja kamu ketahui. Jadi gimana menurutmu apakah Phuket cocok masuk ke wishlist tempat-tempat yang ingin kamu kunjungi?

 

Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Pic from https://pin.it/3F8A7vV

Perbedaan Antara Yukata dan Kimono: Mengenal Lebih Dekat Dua Pakaian Tradisional Jepang

13 November 2023 394x Jepang

Yukata dan kimono adalah dua pakaian tradisional Jepang yang seringkali membingungkan banyak orang. Meskipun keduanya memiliki akar yang dalam dalam budaya Jepang, mereka memiliki perbedaan yang signifikan dalam hal desain, penggunaan, dan makna. Dalam artikel ini, kita akan membahas perbedaan antara yukata dan kimono untuk memahami lebih baik kedua pakaian ... selengkapnya

Yukata pic from https://pin.it/1wm0jrF

Yukata: Memahami Keindahan Budaya Jepang dalam Balutan Tradisi

13 November 2023 822x Jepang

  Jepang, negara yang kaya akan budaya, memiliki sejumlah tradisi dan pakaian tradisional yang mencerminkan keanggunan dan keindahan warisan mereka. Salah satu pakaian yang paling ikonik dan simbolik adalah yukata. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi makna, sejarah, dan keindahan budaya yang terkandung dalam yukata.   Yukata adalah pakaian tra... selengkapnya

4 Pasar Tradisional Unik Yang Wajib Dikunjungi di Seoul

4 February 2019 1.477x Korea

4 Pasar Tradisional Unik Yang Wajib Dikunjungi di Seoul   Liburan ke Korea Selatan tepatnya ke Kota Seoul, tidak afdol rasanya kalau tidak mampir ke pasar tradisional yang ada di Seoul. Jadi PengenLiburan.com akan merekomendasikan pasar-pasar tradisional yang ada di Kota Seoul. Dari 4 pasar yang kami rekomendasikan ini punya keunikan tersendiri, ada yan... selengkapnya

Kantor Kami

AYANA GLOBAL GROUP

PT. PENGEN LIBURAN INDONESIA


Kantor Marketing:
Graha Krama Yudha Lantai 3, Duren Tiga, Jakarta, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12760


Kantor Operasional:
Jl. NGADISURYAN NO. 7A, YOGYAKARTA, 55153

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.